Skip to main content

Search Modal

Toyota Bukukan Total Penjualan Wholesales Lebih Dari 140 Ribu Unit Pada Kuartal I 2017

Main Area

Main

Toyota Bukukan Total Penjualan Wholesales Lebih Dari 140 Ribu Unit Pada Kuartal I 2017
JAKARTA – Toyota menorehkan kinerja penjualan yang positif di kuartal 1/2017 dengan membukukan total penjualan wholesales sebanyak 140.508 unit atau tumbuh hingga 26,2% dibandingkan dengan periode yang sama pada 2016.

 

Kinerja Toyota pada 4 bulan pertama tahun ini lebih baik dibandingkan dengan pertumbuhan pasar nasional yang tercatat sebesar 6,1%. Pencapaian tersebut mengukuhkan Toyota sebagai market leader dengan pangsa pasar sebesar 37,6%.

 

Vice President Director PT Toyota-Astra Motor, Henry Tanoto, menyebutkan bahwa kinerja yang baik ini salah satunya berkat segmen MPV yang berkontribusi hampir 75% dari total penjualan wholesales Toyota sepanjang Januari-April 2017.

 

Pada kuartal 1/2017, segmen MPV Toyota membukukan total penjualan wholesales 105.370 unit atau tumbuh lebih dari 64% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu sebanyak 64.226 unit.

 

Segmen MPV Toyota hadir dengan model terlengkap yang memberikan pilihan beragam bagi pelanggan, mulai dari entry segment seperti Calya, low segment dengan Avanza & Veloz, serta Sienta, medium segment dengan Innova & Venturer, high segment dengan NAV1, hingga luxury segment dengan Alphard dan Alphard Hybrid.

 

Avanza masih menjadi kontributor terbesar di segmen MPV Toyota dengan penjualan wholesales 47.619 unit atau tumbuh 11,8% dibandingkan dengan tahun lalu. Di tengah kompetisi yang ketat di segmennya, Avanza masih berhasil menempati posisi market leader dengan pangsa pasar 44,4%.

 

Sementara itu, dua kontributor utama penjualan Toyota lainnya juga berasal dari segmen MPV, yaitu Calya yang membukukan total penjualan wholesales 32.789 unit, serta Innova sebanyak 18.154 unit pada Januari-April 2017.

 

Selain itu, hadirnya produk-produk baru seperti New Corolla Altis pada awal Januari dan New AGYA pada awal April lalu, juga turut berkontribusi terhadap pertumbuhan penjualan Toyota pada tahun ini.

 

“Capaian Toyota pada kuartal 1/2017 tidak lepas dari kepercayaan pelanggan terhadap produk, teknologi, dan layanan Toyota yang senantiasa terus ditingkatkan,” ujar Henry, hari ini. “Kami berharap kondisi pasar otomotif nasional di bulan-bulan mendatang akan lebih kondusif sehingga memberi ruang yang lebih baik lagi bagi pelaku otomotif untuk mendorong angka penjualan, termasuk Toyota,” dia melanjutkan.

 

Seperti yang Gaikindo perkirakan, pasar otomotif ke depan tetap berpotensi tumbuh seiring makin membaiknya kondisi perekonomian nasional saat ini, hal itu terlihat dari tren laju inflasi yang terkendali sebagai salah satu indikasinya.

 

“Toyota berkomitmen untuk terus menghadirkan Beyond Product, Beyond Technology, dan Beyond Service, sebagai pilar dari semangat Toyota Let’s Go Beyond yang selalu berupaya memberikan sesuatu yang melebihi ekspektasi pelanggan,” kata Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager TAM, di kesempatan terpisah.

 

 

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

PT Toyota-Astra Motor

Press Room Website: http://pressroomtoyotaastra.com/

Telp: (021) 651-5551 ext. 2266/2274

Fax: (021) 651-5231

 

 

Latest Article
Back to top