Skip to main content

Search Modal

Main Area

LATEST ARTICLE
GAKINDO Jakarta Auto Week 2022 Resmi Diperkenalkan, Tim TOYOTA GAZOO Racing Indonesia Siap Cetak Prestasi dan Wujudkan Joy of GR Untuk Semua Orang

Jakarta (12/3) – TOYOTA GAZOO Racing (TGR) merupakan motorsport brand Toyota yang beroperasi secara global sejak tahun 2015. Dalam perjalanannya, TGR meraih banyak prestasi membanggakan di ajang motorsport dunia, bahkan masuk dalam tim pabrikan yang sangat diperhitungkan. Selama bertahun-tahun TGR juga aktif dalam menyebarluaskan excitement yang mereka dapatkan dari berbagai ajang motorsport, guna mewujudkan Joy of GAZOO Racing (GR) yang dapat dirasakan oleh semua orang. Hari ini, PT Toyota-Astra Motor membawa semangat tersebut ke Indonesia dengan memperkenalkan tim TOYOTA GAZOO Racing Indonesia (TGRI).

50 Tahun Toyota di Indonesia: Toyota Perkuat DNA Motorsport TOYOTA GAZOO Racing Pada 5 Line-up GR Sport di Indonesia

Jakarta (11/11) – Seiring dengan penerimaan positif yang diberikan oleh pelanggan terhadap 5 (lima) line-up GR Sport mulai dari Raize GR Sport yang sudah hadir sejak April lalu, hingga Rush GR Sport, Fortuner GR Sport, Agya GR Sport dan Yaris GR Sport yang diperkenalkan pada Agustus lalu, PT Toyota-Astra Motor (TAM) memberikan sentuhan peningkatan khas TOYOTA GAZOO Racing yang semakin menguatkan karakter dan aura sporty car pada kelima model GR Sport ini. Hadir di tengah pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, 5 (lima) line-up GR Sport Toyota siap menjawab kebutuhan mobilitas bagi yang berjiwa sporty.

50 Tahun Toyota di Indonesia: Tampil Dengan Livery Baru TOYOTA GAZOO Racing, Toyota Agya Bawa Pembalap Toyota Team Indonesia Meraih Podium di 4 Kelas Sekaligus pada Seri 1 Kejurnas Slalom 2021

Yogyakarta (31/10) – Berkompetisi di salah satu ajang balap paling bergengsi di Indonesia yaitu kejuaraan nasional (kejurnas) slalom seri 1 musim 2021 pada Sabtu (30/10) di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, keempat pembalap Toyota Team Indonesia (TTI) Anjasara Wahyu, Adrianza Yunial, Herdiko Setyaputra, dan Alinka Hardianti yang menggunakan Toyota Agya mengawali musim balap tahun ini dengan tampil memukau. Di Kelas F, Adrianza #102 dan Anjasara #101 berhasil meraih podium ke-1 dan ke-2, serta di Kelas A Herdiko #6 berhasil meraih podium ke-2. Tidak berhenti di situ, Adrianza dan Anjasara #301 juga meraih podium ke-1 pada Kelas Tandem. Sementara pembalap wanita andalan TTI Alinka #16, juga berhasil meraih podium ke– 1 pada Kelas Wanita bersama Toyota Agya.

50 Tahun Toyota di Indonesia Mengasah Skill dan Kemampuan Untuk Terus Belajar dan Berevolusi Dalam Rangka Menghadirkan Ever-Better Cars, TOYOTA GAZOO Racing Raih Kemenangan Bersejarah ke-4 Berturut-turut di Le Mans 24 Jam

Jakarta (24/8) – Tim balap TOYOTA GAZOO Racing mencatat rekor kemenangan spektakuler dari lomba balap ketahanan dunia atau FIA World Endurance Championship (WEC) 2021 dengan sukses meraih podium juara pertama dan kedua kelas Hypercar dari ajang Le Mans 24 Jam yang digelar di Circuit de la Sarthe, Prancis. Sejarah berhasil diciptakan oleh TOYOTA GAZOO Racing karena prestasi ini merupakan kemenangan keempat berturut-turut di Le Mans 24 Jam dimana sebelumnya TOYOTA GAZOO Racing telah mencatat dua kali kemenangan di musim 2018-2019, sekali di musim 2019-2020, dan digenapi di musim 2021.

50 Tahun Toyota di Indonesia: 3 Pembalap Siap Wakili Indonesia di Ajang Regional Hingga Global Pada Kompetisi e-Motorsport TOYOTA GAZOO Racing GT Cup 2021

Jakarta (21/8) – Berkompetisi secara virtual menggunakan salah satu sports car racikan TOYOTA GAZOO Racing yaitu GR Supra, 10 peserta Rising Star dan 10 peserta Rookie yang telah melalui Round 1 dan Round 2 akhirnya sampai di Final Round. Bermodalkan semangat untuk menjadi juara nasional, seluruh peserta mengerahkan seluruh skill dan kemampuan untuk dapat menaklukan sirkuit Autodromo De Interlagos selama 12 putaran. Tampil konsisten dalam memenangi dan mengumpulkan poin dari setiap babak kualfikasi dan balapan, Moreno Pratama dan Farizi Pramaditya berhasil menjadi juara nasional di kelasnya masing-masing yaitu Rising Star dan Rookie.

50 Tahun Toyota di Indonesia: Toyota Perluas Pilihan Dengan Hadirkan TOYOTA GAZOO Racing di Indonesia Sebagai Brand Baru untuk Menjawab Kebutuhan Mobilitas Pelanggan yang Berjiwa Sporty

Jakarta (19/8) – Perjalanan panjang selama 50 tahun di Indonesia menjadi sebuah usaha tiada henti bagi Toyota untuk dapat memenuhi kebutuhan mobilitas, teknologi, serta trend yang beragam dan terus berkembang. Toyota mencoba menjawab keberagaman dan perkembangan tersebut dengan menghadirkan berbagai pilihan kendaraan yang sesuai untuk pelanggan. Bahkan, 14 tahun yang lalu PT Toyota-Astra Motor (TAM) juga memperkenalkan luxury brand untuk memenuhi kebutuhan mobiltas yang lebih luas. Tidak berhenti di situ, hari ini TAM kembali hadirkan brand baru yaitu TOYOTA GAZOO Racing yang membawa spirit motorsport, sebagai bagian dari upaya menghadirkan ever-better cars yang menyenangkan untuk dikendarai di Indonesia untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang berjiwa sporty.

50 Tahun Toyota di Indonesia: Sporty Car Kian Diminati, Toyota Perluas Pilihan Dengan Hadirkan 5 Produk TOYOTA GAZOO Racing Untuk Pelanggan di Indonesia

Jakarta (9/8) – Diperkenalkan sejak dua tahun lalu, deretan model TOYOTA GAZOO Racing mulai dari sports car GR Supra hingga sporty car Raize GR Sport telah mendapatkan apresiasi besar dari pelanggan di Indonesia. Bahkan, sports car GR Yaris yang tersedia dalam jumlah yang terbatas juga mendapat sambutan positif dari banyak pelanggan. Berkomitmen untuk penuhi tingginya minat pelanggan terhadap kendaraan dengan karakter sporty, PT Toyota Astra Motor perluas pilihan lineup TOYOTA GAZOO Racing di Indonesia dengan memperkenalkan empat (4) model GR Sport sekaligus yaitu Rush GR Sport, Fortuner GR Sport, Yaris GR Sport, Agya GR Sport dan satu (1) model GR karya anak bangsa, yaitu Veloz GR Limited.

50 Tahun Toyota di Indonesia: 20 Peserta Kompetisi e-Motorsport TOYOTA GAZOO Racing GT Cup 2021 Masuki Race Day Round 1 Usai Menangi Babak Kualifikasi

Jakarta (25/6) – Pendaftaran kompetisi e-Motorsport TOYOTA GAZOO Racing GT Cup 2021 yang dibuka oleh PT Toyota Astra Motor (TAM) pada 1 Juni lalu mendapat antusiasme positif dari penggemar e-Sport dan e-Motorsport di Indonesia. Tercatat ada lebih dari 130 peserta yang mengikuti babak kualifikasi yang berlangsung pada Senin, 22 Juni 2021 melalui platform gaming PlayStation®. Berkompetisi secara virtual dalam mencatatkan waktu tercepat dengan menggunakan produk-produk TOYOTA GAZOO Racing seperti GR Supra dan GR Yaris, sebanyak 20 peserta berhasil tampil menjadi pemenang dan lolos menuju ke babak selanjutnya yaitu Race Day Round 1 yang akan berlangsung pada Sabtu, 26 Juni 2021 di sirkuit WeatherTech Raceway Laguna Seca dan disiarkan secara live streaming jam 20.00 WIB di Toyota Indonesia YouTubeTM channel.

Perkuat Komitmen Dalam Mengembangkan Motorsports Toyota Hadirkan Kompetisi TOYOTA GAZOO Racing GT Cup 2021

Konsisten dalam mengembangkan motorsports di Indonesia dengan berpartisipasi di berbagai ajang balap nasional dan internasional mulai dari ISSOM, Auto Gymkhana, hingga Asia Cross Country, PT Toyota Astra Motor kembali perkuat komitmen untuk kembangkan motorsports melalui platform virtual dengan hadirkan kompetisi e-Motorsports TOYOTA GAZOO Racing GT Cup 2021 di Indonesia.


Load More
Back to top