Skip to main content

Search Modal

Persiapan Mudik dan Libur Lebaran, Ini Tips Beli Mobil Baru Toyota di IIMS 2024, Manfaatkan Promonya

Main Area

Main

Persiapan Mudik dan Libur Lebaran, Ini Tips Beli Mobil Baru Toyota di IIMS 2024, Manfaatkan Promonya

Toyota kembali mengikuti gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta, 15–25 Februari 2024. Kesempatan ini merupakan momen yang tepat untuk membeli mobil baru Toyota, khususnya karena di bulan April akan dipakai untuk mudik dan liburan Lebaran.

Booth Toyota sendiri berada di Hall D10 JIExpo Kemayoran yang memajang berbagai jenis kendaraan elektrifikasi dan GR Family sebagai mobility solution yang sesuai kebutuhan pelanggan. Nah biasanya, pengunjung akan bingung ketika sudah sampai area pameran karena banyaknya pilihan mobil baru yang dipajang.

Jangan lupa pula, Anda harus menghitung pengeluaran supaya tidak mengganggu keuangan keluarga. Karena itu, sebelum melangkah ke lokasi pameran IIMS 2024, berikut tips mudah membeli mobil baru Toyota yang dapat Anda terapkan:

  1. Browsing Informasi Terlebih Dahulu

Langkah awal yang dapat dilakukan adalah browsing mobil baru Toyota di website Toyota Indonesia. Sehingga Anda datang ke pameran IIMS 2024 dengan membawa bekal informasi yang cukup terkait mobil Toyota yang ingin dibeli, baik urusan spesifikasi dan harganya.

  1. Perhitungkan Biaya Pembelian

Untuk Anda yang ingin membeli secara cash, tentu tidak ada masalah amdai dananya sudah terkumpul. Namun untuk pembeli secara kredit, harus memperhitungkan dengan matang urusan down payment (DP), tenor, dan cicilan perbulannya.

Cicilan tidak boleh lebih dari 30% pendapatan bulanan. Sudah termasuk pembayaran cicilan lain, seperti angsuran rumah dan kartu kredit. Pertimbangkan DP, semakin besar DP akan meringankan beban bulanan, termasuk tenornya. Pelajari opsi membeli mobil baru dengan cara tukar tambah (trade-in).

  1. Pelajari dengan Cermat Mobil Incaran

Fokus dan tidak perlu terpengaruh merek lain, silakan langsung datang ke booth Toyota di Hall D10 JIExpo Kemayoran. Pelajari lebih jauh mobil pilihan, baik dari segi model, fitur, dan aspek penting lainnya. Silakan berdiskusi dengan sales advisor dealer resmi Toyota yang mendampingi.

Pada setiap model biasanya memiliki turunan tipe, mulai dari entry level hingga flagship. Silakan diperhitungkan kembali sesuai rencana keuangan dan kebutuhan. Jangan sampai bermasalah, diskusikan dengan keluarga terkait jenis mobil yang akan Anda beli.

  1. Manfaatkan Promo Toyota Secara Maksimal

Salah satu keuntungan beli mobil baru di pameran adalah banyak program promo. Mintalah bantuan sales advisor Toyota untuk menghitung kewajiban pembelian secara kredit dan informasi program promo. Manfaatkan promo yang paling banyak memberikan benefit supaya lebih ringan ke depannya.

Di antaranya adalah Toyota Spektakuler untuk pembelian seluruh tipe All New Veloz, All New Avanza, New Rush, dan New Raize. Anda akan mendapatkan gratis asuransi selama 2 tahun senilai Rp 16 juta untuk pembelian dengan DP mulai dari 10%, 15%, 20%, dan 25%. Khusus All New Veloz, masih ada pilihan gratis asuransi 3 tahun senilai Rp 20 juta.

Toyota Spektakuler menyediakan tawaran memikat berupa DP mulai dari 10% atau Rp 30 jutaan dan cicilan ringan mulai dari Rp 4 jutaan. Khusus transaksi via Toyota Official Store Solution (TOSS), tersedia cashback Rp 1 juta yang berlaku untuk pembelian semua tipe All New Veloz, All New Avanza, New Rush.

  1. Test Drive Sebelum Membeli

Keuntungan lain membeli mobil baru Toyota di event seperti IIMS 2024 adalah adanya area test drive. Didampingi sales advisor Toyota, ada produk All New Kijang Innova Zenix HEV dan All New Yaris Cross HEV yang bisa dites. Minta pendapat keluarga mengenai mobil yang Anda coba.

  1. Perhitungkan Kembali Pembayaran yang Akan Dipakai

Lakukan analisa perbandingan, mana metode cicilan dan promo yang paling memberikan keuntungan dan kemudahan. Pilih sistem yang sesuai karakteristik Anda dalam melakukan kredit dan rencana keuangan keluarga. Mintalah tambahan benefit seperti asuransi comprehensive, perluasan tanggungan asuransi, atau keringanan finansial lainnya.

  1. Lakukan Transaksi Pembelian

Sebelum pelunasan kewajiban awal, perhitungkan kembali apakah sistem pembayaran yang diambil merupakan yang terbaik. Tidak ada salahnya negosiasi ulang dengan sales advisor untuk memperoleh perhitungan yang paling sesuai kemampuan.

Jangan sungkan untuk bertanya, terutama menyangkut kewajiban di kemudian hari bila timbul masalah. Cobalah minta benefit lain yang bisa diterima sebagai bonus, seperti kaca film atau karpet mobil gratis. Jika sudah tidak ada masalah, bisa dilanjutkan dengan SPK dan pemenuhan kewajiban awal.

  1. Dilarang Transfer Uang ke Sales Advisor dengan Alasan Apapun

Jangan menitipkan atau mentransfer uang dengan alasan apapun kepada sales advisor outlet Toyota untuk mencegah penipuan. Silakan transfer dana ke rekening resmi milik dealer resmi Toyota. Pastikan Anda mendapatkan invoice yang benar sebagai bukti pembayaran yang sah.

Latest Article
Back to top