Skip to main content

Search Modal

Berhasil Populerkan Gaya Hidup Sehat di Kota Pekanbaru Festival Avanza-Veloz Sebangsa Bergerak ke Ibu Kota Jawa Tengah

Main Area

Main

Berhasil Populerkan Gaya Hidup Sehat di Kota Pekanbaru Festival Avanza-Veloz Sebangsa Bergerak ke Ibu Kota Jawa Tengah

Jakarta (18/9) – Festival Avanza-Veloz Sebangsa berhasil mempopulerkan gaya hidup sehat melalui pelayanan informasi kesehatan yang didukung dengan pelayanan medis kepada masyarakat kota Pekanbaru. Dengan adanya fasilitas tambahan ini, lebih dari 15.000 pengunjung dari berbagai lapisan masyarakat hadir memadati area Mal SKA Pekanbaru selama acara berlangsung (14/9 15/9). Berbagai zona dan rangkaian acara yang telah disiapkan serta penampilan penyanyi Andmesh Kamelang yang merupakan rising star di kota Pekanbaru, mampu menyedot antusiasme warga kota Pekanbaru dan sekitarnya untuk datang menghadiri Festival Avanza-Veloz Sebangsa yang berlangsung di kota kelima dari 11 kota besar di Indonesia.

 

“Kami sangat mengapresiasi antusiasme besar warga Pekanbaru dan sekitarnya. Semoga kehadiran Avanza-Veloz Sebangsa dapat turut meningkatkan gaya hidup sehat dan menjadi momen bersama teman dan keluarga untuk dikenang oleh masyarakat. Berikutnya, Festival Avanza-Veloz Sebangsa akan mengunjungi kota Semarang pada 28-29 September di Transmart Setiabudi,” kata Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmy Suwandy.

 

Selama Sebangsa Festival berlangsung, masyarakat kota Pekanbaru dan pengguna Avanza-Veloz berdatangan dengan mengajak teman maupun anggota keluarga untuk menikmati berbagai zona yang tersedia mulai dari zona Main Sebangsa, Tampil Sebangsa, Jajanan Sebangsa, Bazaar Sebangsa, Musik Sebangsa, hingga zona layanan Toyota.

 

Sejalan dengan kondisi kualitas udara yang tidak terlalu baik, pada Sebangsa Festival di Pekanbaru kali ini Toyota gunakan kesempatan untuk mempopulerkan gaya hidup sehat. Selain dapat menikmati beberapa fasilitas mulai dari penyediaan masker, pengecekan tekanan darah, pengecekan gula, hingga penyediaan tabung oksigen, pengunjung juga mendapatkan tips untuk dapat beraktivitas dengan nyaman dan aman di dalam kondisi cuaca yang sedang berlangsung di Pekanbaru akhir-akhir ini. Banyak dari pengunjung terlihat antusias mengunjungi area pelayanan informasi kesehatan dan medis di Sebangsa Festival.

 

Sebagian dari pengunjung Sebangsa Festival juga terlihat memadati area panggung utama festival untuk menyaksikan berbagai penampilan yang disajikan mulai dari lomba K-Pop dance dan lomba community games. Kedua lomba ini merupakan program apresiasi tambahan bagi masyarakat dan bagi anggota komunitas Toyota di kota Pekanbaru untuk dapat menyalurkan bakat yang dimiliki serta menunjukkan kekompakkan team masing-masing. Antusiasme pengunjung bertambah dengan adanya pembagian doorprize berupa 3 televisi, 3 smartphone, 3 smart watch, 3 paket voucher senilai Rp 500 ribu, dan kesempatan untuk mendapatkan Grand Prize 1 unit New Veloz.

 

Peserta Sebangsa Fun Trip melakukan touring bersama dimana peserta yang menggunakan 100 Avanza dan Veloz mengunjungi 2 (dua) destinasi utama yaitu Lembaga Adat Melayu dan Gedung Juang 45. Sampai di lokasi, peserta langsung berfoto bersama untuk memenuhi tantangan yang telah diberikan, sebelum melanjutkan perjalanan kembali ke Mal SKA Pekanbaru untuk mengakhiri aktivitas touring bersama.

 

“Melihat sambutan positif dari masyarakat Pekanbaru, kami telah menyiapkan rangkaian dan pengisi acara yang tentunya tidak kalah menarik di kota Semarang nanti. Kami mengundang masyarakat di kota Semarang dan sekitarnya untuk bersiap menyambut kemeriahan Sebangsa Festival pada 28-29 September di Transmart Setiabudi,” kata Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto.

 

Festival Avanza-Veloz Sebangsa dirancang sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat, khususnya pelanggan Toyota yang telah memilih Avanza-Veloz menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari yang tidak terpisahkan dalam kurun waktu 16 tahun terakhir. Sejak resmi diperkenalkan akhir 2003, total penjualan mobil ini sudah mencapai lebih dari 1,75 juta unit. Avanza telah menjadi Part of Indonesia Greatness.

 

“Avanza adalah produk Toyota yang memiliki hubungan erat dengan masyarakat Indonesia dan sukses menjadi pilihan lebih dari 1,75 juta penggunanya. Avanza telah menjadi Part of Indonesia Greatness selama 16 tahun terakhir. Melalui Avanza-Veloz Sebangsa ini, kami ingin menegaskan komitmen dan konsistensi Toyota untuk senantiasa memberikan apresiasi terbaik kepada masyarakat Indonesia dari tahun ke tahun. Kami berharap pelaksanaan Avanza-Veloz Sebangsa di 11 kota besar di Indonesia dapat diterima dengan baik oleh masyarakat, khususnya pelanggan Toyota,” kata Soerjopranoto.


 

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

PT Toyota-Astra Motor

Press Room Website: http://pressroomtoyotaastra.com/

Telp: (021) 651-5551 ext. 2266/2274

Fax: (021) 651-5231

Latest Article
Back to top