Skip to main content

Search Modal

Main Area

LATEST ARTICLE
Toyota Umumkan Top 3 Toyota Rangga Concept Digital Modification Contest, Hadirkan Kreativitas dan Inovasi Desain Konversi Hilux Rangga yang Siap Diaplikasikan pada Versi Produksi Massal, Menginspirasi Peluang Usaha Baru Berbasis Kendaraan Komersial

Jakarta (16/2) — PT Toyota-Astra Motor (TAM) telah mengumumkan Top 3 Toyota Rangga Concept Digital Modification Contest (Digimodz). PT TAM bersama NMAA (National Modificator and Aftermarket Association), membuka kesempatan kepada masyarakat luas untuk mengelaborasi berbagai ide konversi kendaraan komersial terbaru Toyota Hilux Rangga supaya lebih banyak inspirasi diperoleh yang nantinya dapat memenuhi kebutuhan usaha dan lifestyle pelanggan. Di tahap final, para finalis membuat model skala 1:1 untuk menggambarkan seutuhnya hasil desain konversi ketika diaplikasikan pada versi produksi massal. Peserta dari body builder mengerjakan sendiri modifikasi Hilux Rangga Cab & Chassis, sementara peserta perorangan menggandeng modifikator yang berpengalaman di bidang otomotif. Setelah melalui tahapan penjurian yang ketat oleh para juri yang kompeten di bidang otomotif, akhirnya diputuskan 3 besar Toyota Rangga Concept Digimodz:

Peran Aktif Generasi Muda Dalam Pencapaian Netralitas Karbon -TEY ke-12 Wujudkan Pengurangan Emisi Karbon Sejak Dini-

Netralitas karbon merupakan target nasional yang harus diwujudkan oleh semua pihak untuk mengurangi dampak yang terasa bagi kehidupan masyarakat di masa kini serta generasi yang akan datang. Seluruh elemen masyarakat diharapkan andil serta partisipasinya dalam upaya Indonesia dan dunia yang lebih bersih sehingga bisa dinikmati tidak hanya untuk saat ini namun berkelanjutan di masa depan.

50 TAHUN TOYOTA DI INDONESIA TOYOTA INDONESIA SALURKAN BANTUAN CEPAT TANGGAP UNTUK 1.500 KELUARGA TERDAMPAK ERUPSI GUNUNG API SEMERU

Jakarta (14/12) - Sebagai komitmen berkelanjutan Toyota untuk senantiasa mendukung berbagai aktifitas kemanusiaan melalui program #ToyotaAdaUntukAda, PT Toyota-Astra Motor (TAM) dan jaringan dealer Toyota menyalurkan bantuan cepat tanggap yang diharapkan dapat membantu para korban dan warga yang terdampak bencana erupsi gunung api Semeru di Provinsi Jawa Timur.

Gerakan Kemanusiaan Wujudkan Keselamatan Masyarakat

Bahu-membahu bersama Pemerintah mengupayakan kualitas dan harapan hidup masyarakat adalah semangat yang harus digelorakan di tantangan kondisi pandemi. Setelah beberapa waktu lalu Indonesia dihadapkan pada kondisi kritis akibat virus COVID-19 varian delta yang melanda serta terjadinya bencana alam yang menambah beban ekonomi dan sosial masyarakat, rasa kepedulian dan kesiapsiagaan membantu sesama harus selalu diprioritaskan.

“TOYOTA ADA UNTUK ANDA” SEBAGAI KOMITMEN TOYOTA INDONESIA UNTUK TURUT SERTA DALAM MEMBANTU PENANGGULANGAN PANDEMI COVID-19  Toyota Perluas Jangkauan Pemberian Bantuan Alat Medis:  810 Tabung Oksigen Beserta Isinya Telah Didistribusikan ke 40 Rumah Sakit y

JAKARTA – Sebagai bagian dari partisipasi aktif membantu Pemerintah dalam penanganan COVID-19, Toyota Indonesia memperluas jangkauan pemberian donasi alat medis, salah satunya tabung oksigen beserta isinya ke berbagai rumah sakit di nusantara, yang tersebar dari Aceh hingga Papua.

50 TAHUN TOYOTA DI INDONESIA: Toyota Selama 50 hari Bersama RSUI Menyelenggarakan “Sentra Vaksinasi RSUI – TOYOTA Berbagi” dengan target  50.000 Dosis Vaksin Bagi Seluruh WNI Secara Gratis

Jakarta – Sebagai salah satu wujud komitmen untuk turut hadir dalam penanganan pandemi di Indonesia melalui rangkaian program #TOYOTAAdaUntukAnda, di ulang tahun yang ke-50, Toyota Indonesia bersama RSUI menyelenggarakan Sentra Vaksinasi RSUI – TOYOTA Berbagi dengan target 50.000 dosis vaksin secara gratis. Kolaborasi ini diharapkan dapat menjangkau masyarakat yang lebih luas demi mempercepat pencapaian target vaksinasi COVID-19 di Indonesia.


Load More
Back to top