Skip to main content

Search Modal

Transformasi Compact MPV Toyota Avanza Sesuai Dengan Kebutuhan Konsumen

Main Area

Main

Transformasi Compact MPV Toyota Avanza Sesuai Dengan Kebutuhan Konsumen

Jakarta – Toyota Avanza merupakan salah satu kendaraan compact MPV yang tidak terlepas dari kebutuhan masyarakat Indonesia. Di usia ke-13, Avanza telah mengiringi perjalanan konsumen melalui perubahan yang semakin modern dan sesuai perkembangan jaman.
 
Avanza pertama kali diperkenalkan pada publik dalam gelaran Gaikindo Auto Expo 2003. Nama Avanza diambil dari bahasa Italia yaitu ‘Avanzato’ yang memiliki arti ‘peningkatan’. Avanza generasi pertama diproduksi di Indonesia dengan dua pilihan mesin, 1.300cc dan 1.500cc.
 
Sepanjang 2003 – 2005, Toyota melakukan riset dan survey terhadap pasar MPV untuk semakin menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Pada tahun 2005, Toyota menambahkan tipe dan varian transmisi automatic pada Avanza 1.300cc yang dilengkapi dengan sistem pengereman Anti-Lock Braking System (ABS).
 
Di tahun yang sama, Toyota menyegarkan tampilan eksterior, serta penambahan fitur keselamatan seperti Dual SRS Airbag. Tidak hanya itu, penyempurnaan juga dilakukan di sektor mesin dengan penyematan teknologi VVT-i di semua tipe.
 
Di tahun 2006, Toyota meluncurkan tipe termewah dari Avanza yaitu Tipe S. Toyota menyegarkan eksterior dan interior seperti ring fog lamp chrome, list chrome kaca belakang, motif pada jok, kisi AC, tuas transmisi, serta panel instrument.
 
Lima tahun kemudian, Toyota meluncurkan Avanza generasi kedua dengan tampilan lebih dewasa, dinamis dan elegan. Toyota melengkapi Avanza generasi kedua dengan dua pilihan mesin yaitu 1.300cc dan 1.500cc. Avanza generasi kedua tetap menjadi pilihan masyarakat Indonesia.
 
Ditahun yang sama, Toyota melengkapi jajaran mobil keluarga Indonesia melalui peluncuran Veloz. Penggunaan nama Veloz diambil dari bahasa Inggris ‘Velocity’ yang memiliki arti kecepatan. Senada dengan namanya, Veloz memiliki tampilan sporty serta  agresif menyesuaikan selera masyarakat Indonesia.
 
Atas masukkan yang diberikan konsumen, Toyota kemudian berinovasi dengan menghadirkan Grand New Avanza dan Grand New Veloz yang dibekali dengan fitur keselamatan antara lain dual SRS Airbag, side impact beam, ISOFIX, ABS serta Immobilizer.
 
Untuk memberikan pilihan yang kian beragam, Grand New Avanza  dan Grand New Veloz hadir dengan pilihan 2 mesin baru yaitu, 1NR-VE berkapasitas 1.329cc dan 2NR-VE berkapasitas 1.495cc dengan 4 silinder Dual VVT-i. Melalui teknologi Dual VVT-i, Avanza memiliki peningkatan performa, efisiensi, serta kenyamanan mesin yang minim getaran.

Latest Article
Back to top