Skip to main content

Search Modal

Toyota Hilux Invincible, Edisi 50 Tahun

Main Area

Main

Toyota Hilux Invincible, Edisi 50 Tahun

Merayakan kehadirannya di pasar pikap global selama 50 tahun, Toyota meluncurkan edisi khusus Hilux Invincible.
 
Toyota Hilux pertama kali diluncurkan pada tahun 1968, setahun kemudian tersebar di seluruh daratan Eropa. Pikap legendaris ini menjadi kendaraan favorit dunia dikelasnya dimana saat ini telah dijual di 180 negara dan wilayah seluruh dunia. Tercatat sudah lebih dari 18 juta unit terjual secara global sejak kemunculannya pertama kali sampai saat ini.

Ketenaran Hilux di pasar global karena pikap ini mempunyai kualitas, daya tahan dan andal untuk segala medan. Perjalanan panjang Hilux juga telah teruji dalam berbagai medan ekstrem. Mulai dari tes ketahanan di kutub utara, gunung berapi Islandia, benua Antartika hingga mencapai podium saat mengikuti lomba Reli Dakar.

Hilux Invincible yang terpajang di Frankfurt Motor Show sebagai perayaan 50 tahun dengan pasar yang terus berkembang untuk segmen pikap. Kehadiran edisi khusus ini semakin memperkuat reputasinya sebagai kendaraan yang tangguh dengan penambahan berbagai aksesori.

Tampilan berbeda terlihat pada bagian belakang dengan penambahan roll bar berkelir hitam dengan diameter besi yang lebar. Penambahan fender berwarna hitam dipadu velg alloy 18 inci berwarna hitam membuatnya tampil gagah. Ban All Terrain dari BFGoodRich menjadikan Hilux Invincible siap menerjang berbagai kondisi medan.

Diatas bak terbuka, Toyota memberikan sebuah kotak besar dengan model khusus yang berguna untuk menaruh barang-barang lebih rapi. Sementara bagian interior pada rem tangan Toyota membalutnya dengan material kulit membuatnya tampil elegan.
 
Spesifikasi
 
Mesin                      : 2.393 cc 4-cylinder turbodiesel
Tenaga maksimum   : 148 bhp @ 3.400 rpm
Torsi maksimum       : 295 lb ft @ 1.600-2.000 rpm
Transmisi                 : 6-speed manual / four-wheel drive
Berat kosong            : 2.100 kg
Dimensi (PxLxT)       : 5.330 x 1.855 x 1/815
Ukuran ban              : 265/60 R18

Latest Article
Back to top