Skip to main content

Search Modal

Berkomitmen Untuk Terus Layani Mobilitas Pelanggan di Masa Pandemi Toyota Indonesia Terapkan Pendekatan New Normal

Main Area

Main

Berkomitmen Untuk Terus Layani Mobilitas Pelanggan di Masa Pandemi Toyota Indonesia Terapkan Pendekatan New Normal

Jakarta (11/07) – Sejak pemerintah menetapkan kebijakan PSBB sebagai langkah untuk meminimalisir penyebaran COVID-19, Toyota Indonesia turut menerapkan kebijakan bekerja di rumah untuk karyawan dimulai sejak bulan Maret lalu. Memasuki masa PSBB transisi, sejak tanggal 8 Juni 2020 sebagian karyawan khususnya di PT. Toyota-Astra Motor mulai aktif bekerja di fasilitas perusahaan dengan protokol perusahaan kesehatan dan keselamatan yang ketat sesuai dengan izin yang dikeluarkan oleh pihak yang berwenang termasuk Pemerintah Daerah.

 

Sejalan dengan nature sebagai perusahaan yang menyediakan jasa dan produk mobilitas, penting bagi TAM untuk selalu meningkatkan pelayanan mobilitas bagi masyarakat, mengingat dengan memasuki periode transisi di sebagian besar daerah telah menimbulkan peningkatan kebutuhan pelanggan akan mobilitas.

 

“Penting bagi kami untuk dapat dengan segera meningkatkan kapasitas layanan baik untuk kebutuhan penyediaan kendaraan maupun perawatan. Kelancaran banyak sektor baik industri maupun perseorangan dalam bermobilitas perlu untuk kami tunjang. Tak hanya melalui peningkatan kapasitas protokol maupun channel yang kami siapkan, kami juga harus membuat layanan kami mudah untuk diakses dan tentu saja lebih aman dan lebih nyaman untuk pelanggan,” ujar Henry Tanoto, Vice President PT. Toyota-Astra Motor.

 

Untuk memudahkan dan menghadirkan kenyamanan bagi pelanggan, berbagai kanal komunikasi disiapkan oleh Toyota dan value chain salah satunya dengan menggunakan pendekatan digital yang saat ini sudah semakin akrab dan mudah untuk di akses diantaranya dengan Chatbot Toyota Interactive Virtual Assistance, Aplikasi m-TOYOTA, layanan marketplace online seperti digiroom yang sudah disiapkan oleh Auto2000, dan KINTO diharapkan dapat memberikan kemudahan bagi pelanggan.

 

Berbagai protokol keselamatan maupun kesehatan disiapkan untuk membantu kelancaran operasional khususnya di area-area yang mengharuskan kehadiran karyawan, dimulai dari pengadaan rapid test yang sangat ketat untuk seluruh karyawan yang ditugaskan untuk mulai bekerja di fasilitas TAM, hingga operational harian yang sangat ketat untuk menjaga social distancing, sanitasi, dan juga protokol kesehatan lainnya.

 

“Bagi Toyota, kesehatan dan keselamatan karyawan dan pelanggan merupakan hal yang utama. Oleh karena itu, kami menerapkan kebijakan dan aktivitas yang memenuhi protokol kesehatan dan ketentuan yang ditetapkan oleh pemerintah pusat dan daerah salah satunya dengan melakukan pemeriksaan kesehatan secara baik dan benar untuk semua karyawan yang hadir di area kerja” jelas Henry menambahkan.

 

Sejalan dengan mulai diizinkannya beberapa industri termasuk otomotif untuk dapat melakukan pekerjaan di fasilitas perusahaan, TAM secara ketat menyiapkan protokol operasional yang diberlakukan di seluruh area baik di area kantor maupun lapangan, dengan harapan dapat secara optimal memberikan pelayanan kebutuhan mobilitas pelanggan. Saat ini TAM menerapkan kapasitas 50% pegawai di area logistik dan 20-25% di area kantor, dimana secara bertahap akan ditingkatkan untuk dapat mencapai titik yang optimal dan aman serta nyaman untuk bekerja.

 

Hingga di bulan Juli, sudah terdapat 3 batch Rapid Test yang dilakukan untuk seluruh pegawai sebelum pegawai dapat berkerja di area kerja sehingga apabila ditemukan anomali pada hasil test pegawai dapat di teruskan untuk di lakukan pengecekan lebih lanjut. Sejauh ini, satu karyawan TAM terdiagnosa secara formal terjangkit COVD-19, dimana karyawan ini langsung ditangani dengan protokol yang ketat untuk segara menerima penanganan medis. Perlu diketahui bahwa karyawan ini belum bekerja di fasilitas perusahaan melainkan sebelumnya masih bekerja dari rumah sejak bulan Maret 2020, oleh karena itu tidak ada karyawan lain yang mengalami kontak secara dekat dengan karyawan ini di area perusahaan.

 

“Selama masa pandemi ini, Toyota menerapkan protokol kesehatan yang ketat di semua lini sesuai dengan arahan dari pihak yang berwenang. Hal ini merupakan upaya kami untuk melindungi karyawan maupun pelanggan, sehingga kami dapat memastikan produk dan layanan kami yang kami sediakan dalam keadaan sangat aman, dalam kondisi yang bersih, dan berkualitas baik” kata President Director PT Toyota-Astra Motor, Susumu Matsuda.

 

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

PT Toyota-Astra Motor

Press Room Website: http://pressroomtoyotaastra.com/

Telp: (021) 651-5551 ext. 2266/2274

Fax: (021) 651-5231

 

Latest Article
Back to top